Rawon |
Rawon merupakan salah satu menu makanan yang berupa sup daging sapi dan warna kuah yang hitam ini dikarenakan adanya bumbu keluwek dalam memasak. Bagi para pecinta kuliner dinusantara pasti pernah merasakan lezatnya makanan ini, dan bagi kalian yang ingin mencoba rawon bisa membuatnya sendiri dirumah.
Bagaimana cara membuat rawon dan apa saja bumbu untuk membuatnya.
Bahan - bahannya :
1. 750 gr daging sapi
2. 2 batang serai
3. 2 cm lengkuas
4. 3 lbr daun jeruk
5. 1,5 ltr air
6. 1 sdt lada bubuk
7. Gula jawa secukupnya
8. Garam secukupnya
Bumbu halus :
1. 8 butir bawang merah
2. 6 butir bawang putih
3. 4 buah keluwak
4. 1 ruas jari jahe
5. 1 ruas jari kunyit
6. 1/2 sdt ketumbar
7. 1/2 sdt jinten
8. Asam jawa secukupnya
Bahan pelengkap :
1. Kerupuk
2. Sambal
3. Kecambah
4. Bawang goreng
Cara membuat :
Pertama iris daging sapi sesuai selera dan cuci kemudian direbus sampai matang untuk air jangan dibuang gunakan sebagai kaldu nantinya.
Tumis semua bumbu halus tambahkan daun jeruk, serai, lengkuas tumis sampai harum kemudian tuang air kaldu dan aduk sebentar lalu masukkan daging sapi yang sudah direbus tambahkan lada bubuk, gula jawa, dan air asam masak sampai matang. Angkat dan siap disajikan dengan bahan pelengkap.