Resep bebek panggang

 
Resep bebek goreng nikmat dan lembut
resep-bebek-panggang

      Pada kesempatan kali saya kembali akan memberikan satu resep masakan lagi yakni cara mudah dalan membuat menu masakan bebek panggang yang enak dan lembut.

      Untuk memasak daging bebek pilihlah yang masih muda dikarenakan tekstur daging yang empuk dan tidak alot juga rasa manis mungkin bagi sebagian masyarakat menganggap daging bebek lebih amis atau apek dari daging ayam untuk itu mengatasi semua itu sebetulnya mudah sebelum dimasak buanglah bagian paling ujung pada ekornya.

      Berikut ini resep untuk memasak bebek panggang yang mudah dan enak.

Bahan-bahan:

1. 1 ekor daging bebek muda ( potong
       bagian kepala dan kaki)
2. 500 ml air asam jawa
3. 2 batang serai
4. 5 siung bawang putih
5. 1 1/2 sdt ketumbar
6. 3 buah kemiri
7. 2 lembar daun jeruk
8. 1 sdt merica

Cara membuat:

1. Lumuri daging bebek dengan air asam
    jawa biarkan selama 10 menit.
2. Haluskan semua bumbu diatas kecuali
    Serai dan daun jeruk.
3. Selanjutnya baluri semua daging bebek
    dengan bumbu yang sudah halus isikan
    juga pada bagian dalam perut masukkan
    serai dan daun jeruk.
4. Biarkan selama 15 menit agar semua
    bumbu meresap dalam daging.
5. Kemudian masukkan ke dalam oven
    panggang kunrang lebih selama 45 menit
    dengan suhu 180 C.
6. Setelah matang kecoklatan angkat dan
    bebek panggang siap disajikan.

Demikian resep dan cara membuat bebek panggang silahkan dicoba dirumah.


          Bebek panggang

New comments are not allowed.